PREDIKSI PERTANDINGAN : Chelsea vs Rubin Kazan

PREDIKSI BERITA BOLA TERBARU, PREDIKSI PERTANDINGAN : Chelsea vs Rubin Kazan. Inkonsistensi penampilan masih ditunjukan Chelsea. Mereka memang sukses menggulung Manchester United di replay perempat final Piala FA, Senin (1/4) dengan skor 1-0. Namun, dua hari sebelumnya, mereka harus mengakui keunggulan Southampton.

Sialnya, lawan berat sudah menunggu di babak perempat final Liga Eropa. Klub tersebut adalah Rubin Kazan, yang akan dihadapi di Stamford Bridge, Kamis (4/4) waktu setempat. Perwakilan Rusia itu merupakan kejutan dipentas Liga Eropa.

Juara gelaran lalu, Atletico Madrid, sukses mereka bungkam dengan agregat 2-1. Setelah itu wakil Spanyol lainnya, Levante dikalahkan dengan agregat 2-0. Tak ayal, tim berjuluk Tatary itu, menjadi ancaman nyata bagi The Blues.

Sial bagi Chelsea bertambah, karena volume pertandingan yang mereka lakoni sepekan terakhir, akan menghadirkan kelelahan. Tak ayal, Rafael Benitez harus menyiapkan strategi khusus untuk menghadapi Rubin.

Klub yang saat ini menduduki peringkat keempat klasemen sementara Liga Rusia tersebut, memiliki permainan kolektivitas yang terorganisir. Oleh sebab itu, Chelsea harus memulai laga dengan tujuan menguasai jalannya laga.

Selain itu mereka harus meminimalisir kesalahan yang kerap terjadi, yang biasanya berujung dengan bobolnya gawang Petr Cech. Benitez pun harus berharap kiper asal Republik Ceska itu kembali menunjukan kepiawaiannya seperti saat melawan United.

PRAKIRAAN LINE-UP:

Chelsea (4-2-3-1): Cech; Azpilicueta, Cahill, D. Luiz, Cole; Ramiers, Lampard; Oscar, Mata, Hazard; Torres

Rubin Kazan (4-2-3-1): Ryzhikov; Kuzmin, Sharonov, Navas, Ansaldi; Orvaiz, Natkho; Karadeniz, Eremenko, Kasaev; Rondon

PREDIKSI BERITA BOLA TERBARU : Rubin Kazan tentu ingin meneruskan kejutannya di Liga Eropa. Ditambah lagi, mereka memiliki rekor tandang yang cukup bagus. Namun, Chelsea tentu tak mau dipermalukan di kandang sendiri.
Share this article :

Posting Komentar

 

Copyright © 2011. BERITA BOLA TERBARU - All Rights Reserved

Proudly powered by Blogger